Beberapa hari belakangan ini, ada trending baru di sosial media seperti Instagram dan TikTok. Pengguna aplikasi ini saling berlomba mengikuti fashion challenge dan membawa beberapa brand ternama seperti Dior, Channel, sampai Gucci. Challenge ini dinamakan sesuai brand fashion yang digunakan. Dalam challenge tersebut, mereka terlihat mengumpulkan beberapa pakaian dan menghias diri. Setelah itu, mereka melakukan photoshoot layaknya supermodel. Tahun 2022 ini, Brandirectory.com telah merilis top brand ternama dan terkenal di dunia. Dior, Channel, dan Gucci juga termasuk di dalamnya, lho! Inilah 8 brand fashion terkenal 2022 di dunia.
8 Brand Fashion Terkenal dan Terpopuler di Dunia
Brand fashion adalah merek atau brand dagang yang bergerak dalam bidang busana/fesyen. Di era modern ini, perkembangan industri fesyen di dunia semakin berkembang pesat. Sudah banyak sekali brand ternama maupun majalah terbesar di dunia yang mengadakan acara-acara fashion show untuk memperkenalkan hasil busana mereka. Brand-brand tersebut juga menggaet beberapa supermodel dunia seperti Lucky Blue Smith, Kendall Jenner, sampai Gigi Hadid. Penasaran brand fashion apa saja yang menyandang gelar terpopuler dan terkenal di dunia tahun 2022? Ini dia urutannya!
Brand Fashion Terkenal, Nike
Nike menempatkan diri di posisi pertama dalam urutan brand fashion terkenal 2022. Berdasarkan Brandirectory.com, posisi Nike sebagai penyandang posisi pertama telah bertahan sejak 2021 dengan total penjualan $33,176M pada 2022. Jadi, kamu pastinya sudah tidak asing lagi dengan brand fashion yang satu ini. Nike merupakan salah satu perusahaan sepatu, pakaian, dan peralatan olahraga yang terbesar di dunia. Perusahaan ini berdiri di Amerika Serikat pada 25 Januari 1964. “Just do it!” adalah slogan khas Nike.
Target pasar Nike adalah konsumen berumur 15 hingga 45 tahun yang mayoritasnya menyukai bidang olahraga. Kabar baiknya, Nike tidak menyuguhkan produknya untuk kelas sosial tertentu, lho! Nike memberikan range harga menarik untuk siapapun yang ingin menjadi konsumennya. Sampai saat ini, kepopuleran brand yang satu ini sudah sangat mendunia. Tidak hanya di negara asalnya, Nike telah merambah dan memperluas jangkauannya ke berbagai benua seperti Eropa, Asia, bahkan Afrika.
Brand Fashion Mewah, Louis Vuitton
Pada posisi kedua, Louis Vuitton pemegang posisinya. Berdasarkan Brandirectory.com, posisi Louis Vuitton sebagai penyandang posisi kedua merupakan sebuah kenaikan. Karena pada 2021, brand ini berada di peringkat ketiga. Pada 2022, total penjualan Louis Vuitton sebesar $23,426M. Brand ternama asal Prancis ini merupakan rumah mode dan perusahaan mewah yang bergerak di bidang industri fesyen dan mode. Perusahaan ini berdiri pada tahun 1854 oleh Louis Vuitton. Perusahaan ini menjual produk seperti tas mewah, sepatu, jam tangan, perhiasan, aksesoris, kacamata hitam, hingga barang-barang berbahan kulit yang harganya sangat fantastis.
Brand mewah ini menjual produk-produknya di berbagai tempat seperti butik mandiri, departemen sewa di department store kelas atas, dan melalui bagian e-commerce di situs resminya. Logo dari brand fashion terkenal ini adalah sebuah monogram LV yang akan selalu kamu temukan dalam setiap produknya. Selain itu, brand ini juga sering mengadakan kerja sama antar brand dan designer ternama dunia.
Brand Fashion Unik, Gucci
Gucci memegang posisi ketiga dalam perankingan ini dengan total penjualan senilai $18,110M. Pada 2021, Gucci berada di posisi kedua. Sayangnya meskipun memiliki hasil penjualan yang meningkat 2021, Gucci tetap berada di bawah Louis Vuitton. Namun, Gucci menjadi brand fashion yang paling terkenal dan paling serig dijadikan contoh mix & match dalam challenge, lho!
Gucci merupakan perusahaan yang bergerak dalam industri fesyen atau busana. Gucci berasal dari negara Italia dan berdiri pada tahun 1921 di Firenze. Guccio Gucci (1881-1953) merupakan pendiri perusahaan Gucci. Banyak acara red carpet bergengsi dan sejumlah festival fashion week yang melibatkan Gucci untuk unjuk diri. Oleh karena itu, Gucci merupakan salah satu brand yang populer saat ini. Gucci menjual beragam produk seperti tas mewah, pakaian dan aksesoris, sampai parfum. Brand fashion ini sangat terkenal di kalangan wanita.
Chanel
Chanel berada di posisi keempat dalam urutan brand fashion terkenal 2022. Berdasarkan Brandirectory.com, posisi Nike sebagai penyandang posisi keempat dengan total penjualan $15,260M merupakan sebuah peningkatan, lho! Sebelumnya, pada 2021 brand fashion terkenal ini berada di posisi kelima. Kamu pastinya sudah sering mendengar tentang brand ternama ini. Terlebih, brand ini sering menggaet beberapa supermodel seperti Gigi Hadid, Kendall Jenner, bahkan Jennie BlackPink.
Chanel merupakan perusahaan multinasional pribadi yang dimiliki oleh Alain Wertheimer dan Gerard Wertheimer, cucu dari Pierre Wertheimer, yang memiliki mitra bisnis awal dari couturiere Coco Chanel. Perusahaan ini berdiri pada tahun 1909. Paris adalah kota mode, julukan itu ada juga salah satunya karena brand ini berasal dari Kota Paris, Prancis. Chanel tidak hanya memproduksi busana, namun Chanel juga memproduksi tas hingga parfum dan produk kecantikan. Harga Chanel mencapai kisaran ratusan ribu hingga jutaan rupiah karena kualitas barangnya yang bagus.
Brand Fashion Olahraga, Adidas
Posisi Adidas pada 2021 berada di peringkat 4, sayangnya harus tergeser oleh Chanel. Namun, total penjualan Adidas mengalami peningkatan dengan hasil pada 2022 sebesar $14,636M. Adidas kini, pada tahun 2022, menempati posisi kelima sebagai brand fashion terkenal di dunia.
Adidas adalah sebuah perusahaan sepatu Jerman yang didirikan oleh Adolf Dassler. Perusahaan ini telah beroperasi dalam memproduksi sepatu sejak 1920-an di Herzogenaurach dekat Nuremberg. Brand ber-tagline “Impossible is nothing” ini menjual produk-produk olahraga seperti brand Nike. Produk tersebut antara lain beragam jenis sepatu olahraga sampai jaket olahraga.
Hermes
pinterest.com
Sebuah peningkatan yang cukup baik datang dari brand fashion Hermes. Pada 2021, brand ini mendapatkan peringkat ke 10. Namun di tahun ini, Hermes mendapatkan peringkat 6 dengan total penjualan $13,499M. Sama seperti brand lainnya, Hermes juga merupakan sebuah produsen barang mewah asal Prancis yang didirikan pada tahun 1837. Perusahaan ini fokus memproduksi kulit, aksesoris, perabotan rumah, parfum, perhiasan, jam tangan, dan pakaian siap pakai.
Hermes juga merupakan brand mewah yang menjual perlengkapan berkuda dengan material berkualitas tinggi. Selain itu, Hermes juga merupakan pelopor adanya ritsleting yang diaplikasikan pada jaket Golf khusus untuk pangeran Edward, Prince of Wales.
Zara
Zara adalah salah satu perusahaan mode internasional yang terbesar. Brand ini sudah berdiri sejak 1975 di Spanyol. Rata-rata produk dari brand besar ini dijual dengan jumlah yang terbatas. Anggota keluarga kerjaan Inggris yaitu Kate Middleton juga menjadi konsumen brand ini, lho! Zara memproduksi beragam produk baju, dress, blouse, rok, aksesoris, dan sebagainya.
Peringkat Zara pada tahun 2021 berada di posisi keenam dan turun menjadi posisi ketujuh dengan total penjualan $12,997M. Namun, brand ini tetap menjadi brand yang terkenal dan populer di kalangan wanita.
Brand H&M
Meskipun bukan brand lokal, H&M pasti sudah seringkali kamu temukan dalam mall di kotamu. H&M memiliki kepanjangan Hennes & Mauritz. H&M adalah perusahaan fashion asal Swedia oleh Erling Persson. Brand ini berdiri pada tahun 1947. Seperti yang kamu ketahui, brand ini cocok untuk semua kalangan. Brand H&M juga merupakann brand fashion terkenal di dunia, bahkan sudah pernah menggaet Madonna dan David Beckham dalam perjalanan bisnisnya, lho!
H&M tidak hanya memproduksi pakaian dan aksesoris. Brand ini juga menjual peralatan rumah tangga. Brand ini bertahan pada posisinya yang ke 8 sejak 2021, dengan total penjualan sebesar $12,704M. Ketika ingin berbelanja di H&M, disarankan untuk berbelanja pada hari senin dan kamis. Pada hari-hari tersebut, koleksi baru H&M akan datang dan langsung dipajang.
Mega Translation Services
Berbicara mengenai industri fesyen memang tidak akan habis. Setiap brand akan memberikan produk yang berkualitas dan selalu update akan kreatifitas desainnya. Brand-brand tersebut dapat memotivasi kamu untuk menjadi sesukses mereka. Untuk menjadi pengusaha yang besar, kamu pasti membutuhkan pengurusan dokumen terkait legalisasi dan surat-surat perizinan impor maupun ekspor.
Untuk itu, kamu dapat mempercayakan segala pengurusan surat izin sampai legalisasi dokumen kepada Mega Translation Services. Mengapa harus mempercayai tim kami? Tim kami telah bersertifikat resmi yang akan membuat dokumen dan segala persuratanmu menjadi dokumen legal yang sah. Selain itu, proses yang mudah dan cepat serta konsultasi gratis menjadi kelebihan Mega TS yang akan menguntungkan proses kepengurusan dokumenmu. Untuk info lebih lanjut dapat kamu akses di sini.